Rabu, 04 Mei 2016

.Apa saja komposisi dalam sebuah tinta cetak offset ?

Seperti telah di uraikan di atas,tinta cetak offset terdiri atas pigmen,vernis,dan juga additive berupa dryer dan beberapa bahan penolong lainnya.

1.Pigmen
Pigmen merupakan salah satu jenis bahan pewarna.Pigmen pun di bagi menjadi tiga jenis,yakni pigmen organik,pigmen anorganik dan carbon black.

Mengapa pigmen di pilih sebagai bahan pewarna dalam tinta cetak offset ? Alasannya,karena pigmen lebih tahan terhadap air,jadi tidak akan ikut larut saat terkena air.


Partikel – partikel pigmen akan lebih condong menginfiltrasi ke dalam serat – serat kertas,sehingga ketika tinta mengering,partikel tersebut akan tersangkut di dalam serat – serat halus kertas tersebut.


Alasan kedua mengapa pigmen di pilih sebagai bahan pewarna adalah daya tahan pudarnya lebih lama ketimbang bahan pewarna berupa dye stuff.

Pigmen biasanya akan mampu bertahan sampai beberapa tahun jika di jaga dari intensitas terpaan udara dan sinar matahari.
Sementara kelebihan tinta dye stuff ialah warnanya yang lebih cemerlang di banding dengan pigmen.

Biasanya dye stuff di peruntukkan bagi industri tekstil,meskipun dye stuff ada yang di gunakan dalam bahan pewarna dalam industri cetak,kuantitasnya hanya sedikit.

Ukuran partikel – partikel penyusun pigmen memiliki ukuran yang tidak kecil,maka dari itu ukuran partikel pigmen wajib di dispersikan guna menyatukannya dengan resin dan vernis.Semakin besar kandungan pigmen di dalam sebuah tinta cetak,maka tingkat densitas ( kepekatan ) tinta tersebut pun akan besar pula.

Namun,jumlah pigmen yang ada di dalam sebuah komposisi tinta cetak juga mempunyai batas tertentu ( limit ),karena jika tidak di batasi akan mempengaruhi hasil cetakan,bahkan merusaknya.Salah satu yang menerima indikasi dari pigmen yang berlebihan adalah tingkat viskositas ( kekentalan ) tinta cetak.

Berikut beberapa syarat bahan pewarna yang di gunakan dalam tinta cetak, yang penulis kutip dari buku ‘Ilmu Bahan Grafika I’ karya Muryeti,S.Si ,dosen Ilmu Bahan

Grafika :
- Dapat di buat menjadi partikel yang halus
- Mempunyai kekuatan warna yang tinggi dan jernih
- Tidak abrasif
- Berat jenis tidak terlalu tinggi
- Tahan terhadap panas,cahaya,dan bahan kimia
- Mudah untuk di dispresikan
- Tidak larut dan mudah di basahi oleh cairan bahan pengikat secara merata
- Tahan lama dan awet dalam penyimpanan

1.PIGMEN
a.Pigmen Organik
Pigmen ini bahan bakunya di ambil dari minyak bumi,batu bara,dan bisa juga tanaman.

Di dalam pigmen organik ini ada juga pigmen organik yang sintetis,dan tentu saja cara memproduksinya menggunakan proses kimiawi,di mana unsur dasarnya biasanya terdiri atas hidrogen dan karbon.Dan pigmen organik ini akan mengandung senyawa berupa oksigen,belerang,dan nitrogen.
Biasanya,pigmen organik ini memiliki bentuk berupa bubuk halus serta memiliki partikel yang lebih halus pula,dan dengan sifat tersebut pigmen jenis ini akan lebih mudah untuk di dispersikan.Kelebihan pigmen jenis ini ialah,tidak memiliki sifat abrasif,memiliki daya alir yang baik dan yang terpenting pigmen organik mempunyai sifat yang lebih stabil.


Namun kekurangannya adalah,pigmen organik tidak terlalu tahan terhadap bahan kimia,temperatur yang tinggi,serta cahaya.Contoh dari pigmen organik : hansa yellow,phthalocyanine blue.


b.Carbon Black
Pigmen yang satu ini di dapat dari hasil pembakaran gas alam maupun minyak.

Dan biasanya hasil pembakaran ini di kenal dengan istilah Thermal Black.


Tujuan produksi carbon black ini adalah untuk mengantisipasi kekurangan yang terdapat pada sifat warna proses,yang mana pada pencampuran ketiga warna proses Cyan,Magenta,dan Yellow tidak menghasilkan warna hitam.


c.Pigmen Anorganik
Terbentuk dari mineral – mineral ataupun bahan galian lainnya.Pigmen anorganik juga bisa di dapat dengan proses kimiawi yang di lakukan di pabrik – pabrik.


Kelebihan dari pigmen anorganik adalah mampu bertahan terhadap bahan kimia,cahaya,maupun panas.Tinta yang di hasilkan dari pigmen ini pun akan memiliki sifat reologi yang cukup baik.

Akan tetapi,pigmen ini memilki sifat abrasi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar